Review Film, Drama Korea, Movie, Game dan Makanan

Wonderful Days Kdrama [2014] - Indahnya Hari Bersama Keluarga

Pernahkah kita berfikir bahwa di dunia ini beribu-ribu keluarga mempunyai masalahnya masing-masing. Drama Korea Wonderful Days 2014 adalah salah satu contohnya. Drama ini menceritakan sebuah keluarga besar yang miskin dan suatu hari ditimpa musibah karena salah satu anaknya terkena cacat mental. Walaupun begitu keluarga ini berusaha untuk tiap-harinya menjalani hidup yang bahagia.


Cerita dimulai dari masa remaja anak-anak mereka. Ada 2 anak kembar dari sebuah keluarga, yang laki-laki bernama Dong Seok dan yang perempuan bernama Dong Ok. Dong Seok, lelaki yang tampan dan pintar, sedangkan Dong Ok adalah gadis yang cantik, dan kepintarannya melebihi Dong Seok, namun karena sebuah kecelakaan Dong Ok menjadi cacat mental. Di saat itu, ibu mereka masih menjadi pembantu rumah tangga Ibunya Hae Won. Hae Won ialah anak cantik yang menyukai Dong Seok. Selain Dong Seok dan Dong Ok, ibu mereka masih mempunyai 2 anak lagi yang bernama Dong Tak dan Dong Hee. 

Hae Won yang menjadi anak majikan, dilarang ibunya untuk berhubungan dengan Dong Seok. Karena kehidupan keluarganya yang mengenaskan dan memperhatinkan, maka Dong Seokpun melarikan diri dari rumah untuk mencari kehidupan yang layak hingga sekarang dia menjadi seorang Jaksa yang sukses. 14 tahun kemudian Dong Seok kembali ke kampung halamannya untuk menjalankan tugas. Disana ia bertemu lagi dengan Hae Won, wanita yang pernah mencintainya dulu. Bagaimana kehidupan Dong Seok setelah kembali ke keluarganya?  

Cerita Wonderful Days memang kekeluargaan banget, suasana di rumah dengan hal-hal sepele sampai permasalahan yang besar, permasalahan antar anggota keluarga, tetangga, cinta-cinta mereka, persahabatan dan masalah pekerjaan. Untuk pemainnya bermacam-macam, aku paling suka sama karakter Dong Ok,  dia  wanita cantik yang cacat mental. Meskipun begitu dia bisa mandiri dan bekerja dengan baik. Yang paling kesal ketika Dong Ok mendapatkan pacar, tapi ibu pacarnya tidak setuju jika anaknya kencan dengan dia. Menyedihkan sekali. Wajah bego'nya juga dapet banget, hebat. Tidak semudah orang normal berpura-pura menjadi orang cacat seperti ini. hehe.

Oh iya, anggota 2 PM yang ganteng TaecYeon disini berperan sebagai Dong Hee. Menjadi pria duda dengan dua anak, sifatnya kasar dan tempramental. Terkadang suka main tangan saja untuk menyelesakan masalah. Beda banget sama karakternya di Dream High. Menurutku dialah yang paling kinclong diantara semua pemain karena rata-rata para pemainnya sudah berumur dan usianya berkepala  3 atau 4. Dong Hee juga punya 2 anak kembar laki-laki dan perempuan. Si anak perempuannya itu imut banget, ngegemesin dan cerewet kayak orang tua. Kata-katanya sudah dewasa.

Sedangkan untuk Dong Seok dan Hae Won, yang mengutamakan cinta daripada keluarga sepertinya. Menurutku ceritanya agak mbulet dan malas kalau bercerita tentang mereka. Oh iya pacarnya Dong Ok juga imut-imut dan lucu. Mungkin itu saja review dari Intan. Movie ini bener-bener romantis, mengharukan, dan menyenangkan  untuk dilihat. Bisa jadi penghibur di hari-hari kita. Di Korea drama ini masuk peringkat pertama lho mulai dari episode 1-40an, sisanya mendapat peringkat kedua dari rating penonton.

Rating: 4/5

No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

@templatesyard