Review Film, Drama Korea, Movie, Game dan Makanan

Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Bicara tentang drama korea memang selalu menarik. Cerita yang disuguhkan pun beragam salah satunya adalah tentang perselingkuhan. Drama yang bercerita tentang perselingkuhan dalam rumah tangga banyak yang sukses membuat semua penontonnya terhanyut dalam cerita. Drama tersebut mengajak penontonnya untuk merasakan emosi yang dirasakan oleh masing-masing karakter. Kehebatan aktor dalam membawakan perannya membuat penonton kesal sekaligus ketagihan untuk menonton lagi. 

Cerita perselingkuhan bukanlah tema yang baru dalam drama korea. Ada banyak drama seru tentang perselingkuhan yang wajib kalian tonton. Berikut ini adalah beberapa judul drama korea tentang perselingkuhan yang telah kita rangkum untuk kalian dari berbagai sumber.

1. TEMPTATION OF WIFE 2008

Temptation-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama perselingkuhan yang paling hits dan memakan emosi pertama adalah Temptations of Wife drama yang tayang di tahun 2008 ini pernah meraih rating tertinggi di Korea Selatan. Saking tingginya minat penonton pada drama ini jumlahnya episodenya drama ini sebanyak 129 episode dalam durasi 35 menit. Drama ini menceritakan pembalasan dendam dan thriller.

Temptations of Wife menceritakan Jang Seo-Hee memerankan Ku Eun-Jae, seorang wanita yang hampir dibunuh oleh suaminya Jung Kyo-Bin (Diperankan oleh Byeon Woo-Min). Suaminya percaya bahwa Goo Eun-Jae memang mati, tetapi terkejut bertemu wanita yang terlihat identik dengan mantan istrinya tetapi dengan kepribadian yang sama sekali berbeda.

2. SECRET AFFAIR 2014

Secret Affair-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Jika kalian tengah mengikuti drama Kim hee-ae ternyata aktris senior korea ini juga pernah bermain sebagai pelaku perselingkuhan, padahal di tahun 2020 ini dia menjadi wanita yang diselingkuhi di drama terbarunya berjudul The World of the Married. 

Drama ini menceritakan Oh ye-won (40 tahun) yang di perankan Kim hee-ae adalah seorang direktur sukses art foundation yang mana berselingkuh dengan pianis terkenal bernama Lee sun-jae berusia 20 tahun yang diperankan oleh Yoo ah-in. Keduanya terlibat asmara namun tidak bisa berbuat banyak karna hal itu bisa merusak masa depan mereka.

3. TWENTY AGAIN 2015

Twenty Again-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama ini bercerita tentang hadirnya pelakor dalam hubungan rumah tangga. Ha no-ra (Diperankan oleh Choi ji-won) adalah seorang ibu tangga yang rela berkuliah lagi bersama anaknya. Ha no-ra sempat diuji kesetiannya saat didekati dengan teman sesama dosen dari suaminya. Meskipun bergenre komedi ketika menonton drama ini kalian bisa melihat kepahitan hidup rumah tangga yang sesungguhnya.

4. OH MY VENUS 2015

Oh my venus-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama Oh my venus bercerita tentang asmara Kang joo-uen yang diperankan oleh Shin min-ah yang kandas karna hadirnya orang ketiga yang mana adalah sahabat karibnya sendiri yaitu Oh so-jin yang diperankan oleh Yo in-yoong. Pacar pertama Kang joo-uen meminta hubungannya berakhir karena ia sudah menjalin kasih dengan Oh so-jin, padahal mereka adalah teman baik semasa kuliah. Drama romantis yang diselingi perselingkuhan ini pada akhirnya berakhir bahagia setelah kang joo-uen menikah dengan Kim young-ho yang diperankan Soo ji-sub.

5. ON THE WAY TO THE AIRPORT 2016

On the way to the airport-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama kisah perselingkuhan lainnya datang dari On The Way to the Airport yang di perankan oleh Kim Ha-neul, Lee Sang-yoon, Shin Sung-rok, Jang Hee-jin, dan Choi Yeo-jin. Choi so-ah yang diperankan oleh Kim ha-neul bekerja di sebuah maskapai penerbangan selama ini merasa sudah hidup dengan cukup yang memiliki seorang anak berusia 12 tahun, namun semuanya berubah setelah ia bertemu dengan seorang pria bernama Seo do-wu. Seo do-wu adalah seorang arsitektur yang memiliki hati yang cerah dan hangat sama halnya dengan Choi so-ah. Do-wu juga memiliki istri dan anak namun kedekatan mereka tidak bisa dihindari.

6. MY WIFE HAVING AN AFFAIR THIS WEEK 2016

My wife having an affair-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama ini bercerita tentang perselingkuhan bergenre komedi. Drama yang diperankan oleh Song ji-hyo dan Lee sun-kyun adalah drama remix dari serial TV jepang yang berjudul Konshu Tsuma ga Uwaki Shimasu (Minggu ini istriku akan berselingkuh)

Do hyun-wuu adalah seorang produser yang telah berpengalaman 10 tahun. Dia mengetahui istrinya Jung soo-yeon yang berselingkuh dan dirinya tidak tahu akan melakukan apa. Lucunya lagi ia coba pecahkan dengan cara melempar pertanyaan kepada orang-orang yang tidak ia kenal melaui internet dan postingannya menjadi viral.

7. THE LADY IN DIGNITY 2017

The lady in dignity-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Tayang di channel yang sama dengan The world of the married. Drama ini berhasil menjadi drama dengan rating tertinggi di TV kabel. Drama yang bercerita tentang seorang perempuan Woo Ah-jin yang diperankan oleh Kim hee-sun yang kaya raya dan bergelimang harta berkat menikahi seorang pria kaya raya namun semuanya berubah setelah suaminya berselingkuh dengan perempuan bernama Park Book-ja yang diperankan oleh Kim Sun-na.

8. MS PERFECT 2017

Ms perfect-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama yang diperankan oleh seleb korea berkualitas seperti Ko So-young, Yoon Sang-hyun, Cho Yeo-jeong dan Sung Joon. Drama ini menceritakan ketidaksetiaan pasangan antara Sim Jae-bok yang diperankan oleh Koo so-young dan Go jun-he yang diperankan oleh Yoo sang-hyun yang telah membangun rumah tangga dan memiliki anak. Sim Jae-bok dan suaminya memang tidak cukup akur akan tetapi bagi seorang ibu dia sangat bertanggung jawab mencari nafkah untuk anak-anaknya. Dia berusaha kuat walaupun dia tahu suaminya berselingkuh dengan perempuan lain.

9. MISTY 2018

Misty-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama yang mengisahkan hubungan keluarga Gu hye-ran yang diperankan oleh Kim Nam-ju dan Kang tae-wok yang diperankan oleh Ji jin-hee yang penuh dengan lika-liku. Gu hye-ran yang merupakan pembawa berita di salah satu televisi memilki hubungan yang tidak harmonis dengan suaminya. Hye-ran yang mencoba mengungkapkan kasus pembunuhan mantan pacarnya itu terperanjat saat tahu siapa pelaku sebenarnya.

10. THE LAST EMPRESS 2018

The last empress-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama yang diperankan oleh sejumlah seleb terkenal korea selatan seperti Jang-na-ra, Choy ji-yok, shin song-ruk, dan Lee in-ja berhasil mencuri perhatian penonton oel sa-ni yang diperankan oleh jang na-ra yang berperan sebagai aktris musikal yang dinikahi kaisar Liu yok yang diperankan oleh Sim song-ruk ternyata tidak semulus yang dibayangkan. Oh sunny harus menerima hubungan rumah tangga yang hancur akibat Min yoo-ra yang diperankan oleh Lee in-ja yang berperan sebagai juru bicara kerajaan. Oh sunny juga harus menerima konspirasi kematian salah satu anggota kerajaan. 

11. THE WORLD OF THE MARRIED 2020

The world of the married-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Siapa yang tidak tahu drama viral satu ini. Drama korea ini terkenal karena ceritanya yang memang bikin penonton gregetan, ditambah lagi pelakornya memang masih muda dan super duper cantik sehingga emak-emak Indonesia geram dibuatnya. 

Ji Sun-Woo (Kim Hee-Ae) adalah seorang dokter kedokteran keluarga. Dia menikah dengan Lee Tae-Oh (Park Hae-Joon) dan mereka memiliki seorang putra. Dia tampaknya memiliki segalanya, termasuk karier yang sukses dan keluarga yang bahagia, tetapi dia dikhianati oleh suaminya.

Sementara itu Lee Tae-Oh bercita-cita menjadi sutradara film terkenal. Dia menjalankan bisnis hiburan dengan dukungan istrinya Ji Sun-Woo. Meskipun dia mencintai istrinya, Lee Tae-Oh jatuh ke dalam hubungan yang seharusnya tidak terjadi.

12. VIP 2019

VIP kdrama 2019-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Na Jung-Sun (Jang Na-Ra) bekerja untuk tim yang berurusan dengan pelanggan VIP dari sebuah department store. Dia menikah dengan Park Sung-Joon (Lee Sang-Yoon), yang bekerja di tim yang sama. Suatu ketika Na Jung-Sun dikirimi pesan oleh seorang anonim bahwa suaminya sebenarnya memiliki selingkuhan yang bekerja di Tim yang sama dengannya.

Drama ini memang sengaja ditujukan agar penontonnya bisa menebak-nebak siapakah yang menjadi selingkuhannya dan ternyata wanita itu wanita yang tidak disangka-sangka.

13. THE HYMN OF DEATH 

The hymn of death-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Drama korea The Hymn of Death berdasarkan kisah nyata yang diperankan oleh Lee Jong-suk dan Shin Hye-sun. Drama ini menceritakan Kim Woo-Jin adalah penulis drama panggung saat Korea berada di bawah pendudukan Jepang. Dia sudah menikah, tapi dia jatuh cinta pada Yun Sim-Deok. Yun Sim-Deok adalah penyanyi sopran Korea pertama. Ia merekam lagu Praise of Death yang menjadi lagu pop Korea pertama di tahun 1926. Nasib Kim Woo-Jin dan Yun Sim-Deok berakhir tragis.

14. THE PENTHOUSE 1

Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Berlatar belakang Apartemen Penthouse yang mewah di ketinggian 100 lantai. Shim Su-Ryeon (Lee Ji-Ah) lahir dalam kekayaan, seorang wanita kelas atas yang elegan dan dia seperti ratu Apartemen Penthouse. Suaminya adalah Joo Dan-Tae (Uhm Ki-Joon). Dia sukses dalam bisnis dan real estat. Suatu saat saat pesta Joo Dan-Tae bertemu dengan Cheon Seo-Jin (Kim So-Yeon) yang lahir dalam keluarga kaya. Keduanya yang sama-sama sombong dan mempunyai ambisi besar berselingkuh dari pasangannya masing-masing. 

15. BIRTH OF A BEAUTY

Birth of a beauty-Mirip The world of the married, 15 Drama Korea Pelakor Bertema Perselingkuhan Terbaru

Han Tae-Hee (Joo Sang-Wook) adalah pewaris sebuah perusahaan besar. Dia menderita sindrom patah hati karena shock psikologis. Untuk mendapatkan kembali wanita yang dicintainya, dia benar-benar mengubah Sa Geum-Ran yang tidak menarik dan kelebihan berat badan menjadi Sara (Han Ye-Seul) yang cantik. Dalam prosesnya, Han Tae-Hee jatuh cinta pada Sara. Sa Geum Ran mempunyai misi untuk membalaskan dendamnya pada suaminya yang diam-diam berselingkuh saat menikahinya.

No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.

@templatesyard